Friday, May 31, 2013

Objek Wisata Garuda Wisnu Kencana "GWK" Bali

Garuda Wisnu Kencana atau disingkat GWK merupakan salah satu objek wisata taman budaya di Bali yang terletak di Bukit  Ungasan, jimbaran. GWK sendiri adalah sebuah patung besar yang berwujud dewa Wisnu yang mengendarai burung Garuda. Dewa Wisnu adalah salah satu manfestasi tuhan yang dalam Ideologi Hindu sebagai Dewa Pelindung dan Penjaga dunia yang akan turun / menjelma kedunia untuk menyelamatkan dunia dari kejahatan sedangkan garuda melambangkan kebebasan dan kesetian. Patung ini dibuat oleh pematung modern terkenal dari Bali, I Nyoman Nuarta.


GWK - Garuda Wisnu Kencana Bali

Patung ini jika sudah lengkap selesai akan berdiri setinggi 150 meter termasuk patung dan pondasinya dimana patungnya dengan tinggi 20 meter terbuat dari tembaga dengan bentang sayap burung garuda 64 meter.  Sekarang pembangunannya masih belum lengkap alias belum selesai sepenuhnya baru badan patung dewa Wisnu dengan setengah lengan. Walaupun begitu keindahan patung ini sudah dapat dinikmati oleh masyarakat. Jika pengerjaannya sudah selesai patung ini akan menjadi patung tertinggi didunia dengan pemandangan laut dapat dilihat dalam radius 20 km. Semoga saja cepat diselesaikan dengan segera oleh pemerintah Bali. 

Patung Garuda Wisnu Kancana - GWK - BaliDibangun dilahan yang tidak produktif, bukit kapur dengan luas 240 hektar yang ditujukan untuk pergelaran seni budaya maupun event-event lainnya baik yang berskala nasional maupun internasional. Dari sini kita bisa melihat Kuta, Bandar Udara Ngurah Rai dengan pesawat yang sedang mendarat maupun akan lepas landas, Sanur, Nusa Dua maupun Denpasar karena terletak di ketinggian sekitar 263 meter diatas permukaan laut.

Akses untuk menuju ke taman budaya Garuda Wisnu Kencana atau GWK sangat mudah karena lokasinya yang strategis, dijalan raya Uluwatu Ungasan. Jalur ini masih searah dengan Objek wisata Pura Uluwatu dan pantai Dreamland maupun Pecatu Graha bisa dengan mobil maupun sepeda motor, dengan jarak sekitar 40 km dari kota Denpasar atau sekitar 45 menit, 25 menit dari Kuta jika anda ingin berhemat untuk urusan akomodasi kendaraan, anda bisa naik bis Trans Sarbagita dengan tujuan GWK dengan ongkos jauh-dekat 3.500 untuk umum, bisnya berwarna biru dan anda harus menunggunya di halte bis terdekat.

GWK Bali
Tiket masuk kesana untuk domestic Rp. 40.000 dan parker motor Rp. 5.000 dan mobil Rp. 10.000 (april 2013). Disini anda bisa menikmati pertunjukan budaya seperti tari kecak, tari Barong, gamelan  dan lain-lain. Disamping seni budaya juga terdapat toko cendramata, jasa karikatur, Temporary Tatto , ukiran-ukiran kisah mahabarata yang diukir didinding batu kapur dan tentunya restoran maupun warung dekat parkiran.


Jangan lupa untuk berkunjung kesini jika anda ke Bali. Selamat berwisata ke GWK salah satu ikon objek wisata Bali yang terkenal...

Peta Lokasi Garuda Wisnu Kencana "GWK" Bali



View Larger Map

No comments:

Post a Comment